Rabu, 23 Juli 2014

Quotes




  1. Kenangan indah bukannya membahagiakan tapi justru menyengsarakan karena tinggal kenangan yg hanya bisa dibayangkan tanpa bisa lagi dirasakan
  2. Kadar cinta maksimum adalah saat kita menjadi orang yg paling dibenci oleh seseorang, tapi seseorang tersebut tetap menjadi orang yang paling kita cintai dan tidak dapat terganti
  3. Saat kehilangan cinta sering mengatakan ’tidak bisa hidup tanpa dia’ tapi kenyataannya kehilangan dia tidak membuat nyawa tercabut dari raga, itulah yg dinamakan hidup tapi mati, mati tapi hidup
  4. Goncangan jiwa terjadi karena ketidaksiapan menghadapi buruknya kenyataan
  5. Bagaimana mungkin bisa melupakan seseorang yg pernah sangat dekat dan paling dekat dg kita, rasanya seperti mustahil mampu
  6. Tidak bisa melupakan mantan bukannya bodoh atau kurang berusaha, tapi memang tidak ada cara untuk melupakan, kecuali hancurkan otak di dalam kepala agar terhapus dari ingatan
  7. Melakukan kesibukan lain adalah bukan termasuk usaha melupakan mantan, tapi hanya usaha mengalihkan pikiran soal mantan
  8. Usaha mengalihkan pikiran soal mantan hanyalah keberhasilan yg berlaku sesaat, karena tidak lama kemudian mantan akan kembali datang dalam bayang-bayang ingatan
  9. Dibahagiakan rasanya bagaikan diterbangkan, semakin tinggi kita diterbangkan, semakin sakit rasanya saat dijatuhkan
  10. Semakin tinggi kebahagiaan yg kita raih bersama orang tercinta, semakin dalam pula kesedihan yg dirasakan saat kehilangan dia
  11. Walaupun hanya dekat sebentar, bukan berarti akan mudah melupakan, karena kesan kebahagiaan yg tertanam di hati bukan soal seberapa lama hubungan, tapi seberapa dekat hubungan
  12. Kesan kebahagiaan yg tertancap begitu dalam di masa lalu akan menyulitkan seseorang untuk bangkit menerima kenyataan menghadapi pahitnya kehidupan di masa kini yang tidak sesuai harapan, rasanya seperti terjebak dalam kenangan dan angan-angan
  13. Kadang seseorang tidak menyadari bahwa kebahagiaan yg telah dia berikan ke orang lain sebenarnya sangat berarti dan berharga, tapi dia pikir yg dia lakukan hanya sesuatu yg biasa saja wajar saja tidak berarti apa-apa, padahal bagi orang lain yg diberikan kebahagiaan tersebut, artinya begitu luar biasa tidak dapat terlupakan
  14. Mengapa ada orang yg bisa memberikan kebahagiaan layaknya orang mencintai padahal tidak ada cinta, mengapa ada orang yang tidak menyadari bahwa kebahagiaan yg telah dia berikan maknanya begitu luar biasa padahal dia memberikannya dalam keadaan sadar, ini benar-benar tidak masuk akal
  15. Berikanlah kebahagiaan kepada seseorang sesuai dg kadar cinta Anda, jangan memberikan kebahagiaan kepada seseorang melebihi rasa cinta Anda kepadanya, apalagi memberikan kebahagiaan kepada orang yg tidak Anda cintai, karena hal tersebut bukannya membuatnya bahagia tapi justru membuatnya sakit karena rasanya seperti diberi harapan palsu, dikira cinta ternyata bukan
  16. Kebahagiaan yg dirasakan seperti diberi cinta sungguhan, tapi ternyata bukan cinta, rasanya lebih baik tidak usah diberikan kebahagiaan tersebut dari pada diberi kebahagiaan ternyata bukan atas dasar cinta
  17. Kebahagiaan dirasakan bukan karena seberapa mahalnya pemberian, tapi seberapa besar cinta dan ketulusan atas pemberian kebahagiaan tersebut
  18. Rasanya sedih dan menyesal jika ternyata kebahagiaan yg seseorang berikan bukan atas dasar cinta, tidak ada gunanya diberi kebahagiaan tanpa cinta, karena sesuatu yg dianggap membahagiakan tapi kalau tanpa dilandasi cinta, tidak akan membuat bahagia
  19. Seseorang merasa senang diberi kebahagiaan karena dikira atas dasar cinta, tapi kalau di kemudian hari dia mengetahui bahwa kebahagiaan yg diberikan kepadanya ternyata bukan atas dasar cinta, maka kebahagiaan tersebut akan sirna dan berganti dengan kesedihan
  20. Kehilangan sesuatu yg berharga lebih menyakitkan dari pada tidak pernah memilikinya sama sekali, karena terdapat kenangan indah yg berubah menjadi bayang-bayang semu yg menghantui pikiran setiap waktu
  21. Walaupun yg hilang cuma 1 cinta, tapi dampaknya bisa merembet pada kehilangan banyak hal lain, seperti kehilangan semangat hidup, kehilangan semangat belajar dan bekerja, berkurangnya motivasi untuk sukses, kehilangan nafsu makan, berkurangnya berat badan, kehilangan mood bergaul dan berkomunikasi dg sesama yg menjadikannya mengurung diri, hilangnya keceriaan, menurunnya daya tahan tubuh yg menjadikannya mudah sakit, hilangnya semangat berolah raga, tidur tidak nyaman, menurunnya kualitas hidup, bahkan hiburan yg menyenangkan pun tidak terasa menyenangkan baginya
  22. Ada hal yg bisa terus bertambah saat seseorang kehilangan cinta, yaitu semakin lama semakin tambah gila, karena tiap hari merupakan kumpulan beban hidup yg terakumulasi dan semakin berat menanggungnya
  23. Banyak orang mengatakan bahwa pasangannya adalah belahan jiwanya, separuh nafasnya, sebagian hidupnya, jadi kalau kehilangan pasangan berarti dia tinggal setengah dari orang normal, orang yg cuma setengah adalah orang gila, berarti dia sudah gila, gila sebagian, sebagian masih normal dan sebagiannya lagi sudah gila, kadang terlihat normal, kadang terlihat gila, itulah gila karena kehilangan cinta
  24. Penyebab gila belum tentu karena lemahnya otak, tapi bisa juga karena terlalu dahsyatnya guncangan jiwa, sehingga sekuat apapun saraf-saraf otak, tidak kuat menahannya dan putus
  25. Ada orang gila memilih mengakhiri perjalanan hidupnya dg cara bunuh diri, ada juga yg memilih mengakhiri perjalanan cintanya pada titik di mana membuatnya gila dan tidak melanjutkan perjalanannya lagi untuk mencari cinta yg lain
  26. Orang yg menghentikan perjalanan pencarian cinta belum tentu karena bodoh atau tidak ada pilihan jalan lain, tapi bisa juga karena ingin menjaga hati di posisi tersebut walaupun cintanya telah pergi dan tak kan kembali, menandakan cintanya sepenuh hati dan tidak terganti walau apapun yg terjadi
  27. Ketika cinta pergi meninggalkan kita, hati terbelah tinggal separo, tapi potongannya tidak rata karena tidak diiris menggunakan pisau, tapi dipatahkan secara brutal, seperti biskuit berbentuk hati yg dipatahkan menjadi 2 bagian, sehingga untuk mengembalikannya menjadi hati yg utuh tidak bisa menggunakan potongan hati lain, tapi harus menggunakan bagian hati yg dulu terpotong untuk disatukan kembali
  28. Saat kehilangan cinta dari seorang mantan, jika doanya bukan minta untuk dapatkan pasangan yg lain yg lebih baik, tapi doanya ingin kembali padanya dan menjalin hubungan yg lebih baik dengannya, itulah yg dinamakan cinta yg sesungguhnya pada seorang mantan
  29. Bagi orang yang setia, memindahkan rasa cinta dari satu orang ke orang lainnya adalah hal yg sangat sulit, itulah kelemahan orang setia, selalu teringat terus dg orang yg dicintainya walaupun sudah menjadi masa lalu
  30. Orang setia beranggapan bahwa orang yg terdahulu tetaplah yang terbaik walaupun sudah berlalu, makanya sulit menerima kedatangan seseorang yg baru, karena selalu berkutat dg ingatan masa lalu
  31. Bukannya lebay dan alay, tapi cintanya orang setia memang sangat besar, sehingga orang umum menganggapnya berlebihan, ya memang lebih, kadar cintanya memang lebih besar dari pada orang pada umumnya, tapi tidak berlebihan, karena seseorang yg dicintainya memang pantas dicintai dg rasa cinta yg sangat besar, karena betapa sangat berharganya seseorang yg dicintainya tersebut
  32. Mencari yg baik ada banyak, tapi mencari yg cocok hanya ada 1, seperti kunci dan lubang kuncinya, bukan seperti mur dan baut, apalagi colokan listrik

Tidak ada komentar: