Kasus bunuh diri berasal dari beragam kalangan, mulai dari kaum miskin hingga kaya-raya. Bahkan kasus bunuh menjadi salah satu dari tiga penyebab utama kematian kalangan yang berumur 15-44 tahun di Indonesia.
Memang sulit untuk mencegah seseorang yang sudah bertekad bulat untuk bunuh diri. Meski begitu, kita bisa mengenali tanda-tanda seseorang punya niatan untuk mengakhiri hidupnya. Diharapkan, dengan mengenali tanda-tandanya sedini mungkin, kita jadi punya kesempatan untuk mencegahnya. Berikut ciri-ciri orang yang ingin bunuh diri versi Mayo Clinic.
- Sering mengeluarkan ucapan tentang bunuh diri. Misal, "Aku ingin mengakhiri hidup ini", "Aku berharap tidak pernah dilahirkan", dll.
- Menarik diri dari pergaulan.
- Mulai membeli alat-alat yang bisa dipakai untuk bunuh diri.
- Sangat tertarik terhadap kematian.
- Putus asa terhadap situasi dan kondisi.
- Mengubah kebiasaan rutinnya.
- Mengucapkan salam perpisahaan terhadap beberapa orang yang dikenalnya.
- Karakternya berubah drastis.
intisari-online.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar